ŷ

Jump to ratings and reviews
Rate this book

Bumi #12

Bibi Gill

Rate this book
Bagaimana menjadi petarung terkuat di dunia paralel? Dengan latihan panjang dan pengorbanan. Termasuk kehilangan dan kesedihan. Inilah kisah tentang Bibi Gill, yang sejak kecil berusaha mengalahkan 'monster' dalam hidupnya.

Apakah dia bisa menemukan jawaban yang selama ini dia cari?

Hei, jika kalian melihat seseorang yang amat sederhana, seperti ibu-ibu penjaga kantin, tukang sapu, sopir ojek online. Jangan buru-buru menilainya memang sesederhana itu. Boleh jadi dia adalah pemilik teknik bertarung paling mematikan
di dunia paralel.

Buku in adalah buku ke-12 dari serial BUMI.

358 pages, Paperback

First published February 21, 2022

188 people are currently reading
1,975 people want to read

About the author

Tere Liye

68books13.1kfollowers
Author from Indonesia.

"Jangan mau jadi kritikus buku, tapi TIDAK pernah menulis buku."

"1000 komentar yang kita buat di dunia maya, tidak akan membuat kita naik pangkat menjadi penulis buku. Mulailah menulis buku, jangan habiskan waktu jadi komentator, mulailah jadi pelaku."

Ratings & Reviews

What do you think?
Rate this book

Friends & Following

Create a free account to discover what your friends think of this book!

Community Reviews

5 stars
767 (53%)
4 stars
463 (32%)
3 stars
154 (10%)
2 stars
26 (1%)
1 star
20 (1%)
Displaying 1 - 30 of 205 reviews
Profile Image for RaLav.
84 reviews25 followers
March 10, 2022
AAAAA AKHIRNYAA AKU SELESAI BACA BUKU INI!

Setelah sekian lama mengiri liat buku-buku punya orang udah pada nyampe duluan akhirnya buku Bibi Gill dan Sagaras yang aku beli nyampe persis pas lagi kelas online. Pas itu tuh rasanya pengen teriak seneng tapi inget lagi belajar🙂😂

Balik ke topik review buku ini, ACTUALLY THIS BOOK IS REALLY AWESOMEE! Aku dilema banget mau kasih rate buku ini dan Sagaras berapa. Sampe-sampe pas review pun bingung mau bilang apa, wkwkkw.

Supaya review ini gak jadi makin gak jelas (heh ribet amat dah mau ngomong apa), mari kita bahas apa yang aku suka dari buku ini.

Kalau dari blurb buku ini, buku ini bercerita tentang masa lalu Bibi Gill, sosok tokoh yang belakangan ini di serial bumi sering banget disebut-sebut. Jadi sebenernya siapa sih dia? Kalau sebelum baca buku ini sih aku selalu nganggep Bibi Gill orang yang serius, tegas, kalem, punya insting tajem, bahkan nyerempet kejam😭 Tapi dari buku ini semua yang aku bayangin tentang sosok Bibi Gill ya gak sepenuhnya salah tapi aku ngeliat sisi lain dari Bibi Gill, sisi yang gak pernah aku bayangin selama ini dan itu berhasil ngebuat aku nangis beberapa kali di buku ini walaupun gak yang parah-parah banget.

Tapi walau berhasil dibikin nangis, buku ini gak se-angst itu kok. Buku ini tuh nano nano, alias campur-campur, ada sedih, lucu, terharu, gemes dan berbagai macam suasana lainnya. Aku juga dapet beberapa pesan moral setelah baca buku ini dan sepertinya Bibi Gill langsung masuk ke dalam tokoh favorit aku di serial bumi!

Untuk ending buku ini memuaskan banget di aku, rasanya puas ngeliat spin off karakter yang satu ini. Endingnya sukses menjawab beberapa pertanyaanku dan terharu. Selain itu buku ini juga mendukung banget untuk ngebuat aku overthingking tentang apa yang akan terjadi di buku-buku selanjutnya nanti🥲

Untuk kekurangan buku ini sendiri adalah mungkin adegan yang kelihatan terjadi berulang kali tapi aku bukan orang yang mempermasalahkan itu sih jadi gak terlalu berpengaruh di aku😄.

Overall buku ini merupakan salah satu favorit aku sekarang di serial bumi dan juga tahun 2022 ini! Ratingnya 4.85/5�(Jujur aku masih bingung kasih rate berapa makanya jadi 4.85 dan ratenya bisa berubah sewaktu-waktu🤓)
Profile Image for Tia Ayu Sulistyana (tiareadsbooks).
257 reviews71 followers
April 30, 2024
4/5�

Buku ini merupakan kelanjutan dari buku Si Putih, tepat setelah N-ou dan si Putih terpisah. Alih-alih menceritakan tentang N-ou—seperti judulnya—buku ini menceritakan kisah hidup Bibi Gill, dosen mata kuliah Malam & Misterinya di ABTT.

Buatku, buku Bibi Gill jauh lebih menarik dari pada spin-off kisah N-ou dan si Putih! Petualangan Bibi Gill mencari naga terkuat di Klan Polaris bersama Pak Tua dan si Putih begitu seru untuk diikuti!🐉🐲

Meski si Putih tak banyak unjuk gigi, namun Pak Tua mengalami perkembangan karakter yang cukup baik. Apalagi dengan kemampuan uniknya, Pak Tua mampu mengorek kisah masa lalu Bibi Gill yang menarik, kompleks, dan penuh misteri. Sayangnya, 3 peristiwa kehilangan Bibi Gill yang begitu tragis dan menyakitkan, sangat mudah ditebak.😢

Cerita di buku ini pun baru terasa seru ketika memasukin pertengahan cerita. Sebelum itu, banyak hal repetitif yang cukup membosankan. Meskipun begitu, aku cukup tercengang dengan plot twist yang ada di akhir cerita! Woah, aku sama sekali gak menduga siapa sebenarnya makluk malam yang mengintai hidup Bibi Gill!😱

Overall, aku cukup puas dengan spin-off dari Bumi series ini. Bibi Gill jelas merupakan tokoh yang memiliki kekuatan dan teknik bertarung yang menakjubkan! Gak heran dia jadi petarung terhebat di dunia pararel! Klo Ali ketemu Bibi Gill, pasti dia akan bilang 'BIBI GILL SUPER BAD ASS'!🔥🤣

Seperti biasa, cerita masih bersambung ke Ily dan Aldebaran ya! Masih ada juga spin-off Proxima Centauri 1! Yep, what a never-ending series!😣

Psst... Bonus cerita di buku ini sungguh bikin penasaran!🤩 Excited banget sama hasil temuan Batozar!😍 Well, meskipun jatohnya kayak dipaksain banget, tapi bodo amat lah! Yang penting bisa ketemu lagi sama sosok idaman!🥰

#tiareadsbooks #tiawritesreviews

•Ģ�

FAVE QUOTES:

❝Mereka sungguh teman sejati. Petualangan itu tidak pernah mudah. Kami harus menghadapi berbagai masalah hambatan, hambatan, bahkan lawan-lawan tangguh yang tidak pernah dibayangkan. Dengan saling membantu, saling melindungi, saling berkorban, kami bisa melewatinya.�
—Page 215

❝Ketahuilah persahabatan apa pun pasti bubar, Nona Gill. Oleh waktu. Pasti kalah. Salah satu tentu akan meninggal.... Tapi saat terjadi, kita bisa lebih fokus mengenang yang baik. Wahai, hal yang menyedihkan itu bukan saat itu berakhir, melainkan dulu kita punya kesempatan, tapi tidak mau mengambilnya karena takut berakhir sedih.�
—Page 225

❝Delapan ratus tahun ini, aku mempelajari satu-dua hal tentang rasa sakit.... Saat kita terus memikirkan sesuatu, saat beban itu menghimpit, kenangan buruk datang, fisik dan pikiran kita seringkali tidak sinkron. Aku berada di tengah keramaian, tapi pikiranku sepi. Aku berada di sebuah tempat, tapi pikiranku ada di tempat lain. Aku sedang mengobrol bersama orang lain, tapi pikiranku tidak sedang di situ.�
—Page 282
Profile Image for Naila.
96 reviews45 followers
February 11, 2023
Bibi Gill keren bangeet. Dibalik kehebatannya itu, dia kehilangan orang-orang tercintanya berkali-kali. Tentang dendam dan kesedihan yang mendalam selama bertahun-tahun yang tidak pernah terselesaikan. Sampai pada akhirnya seseorang menyadarkan dia tentang sesuatu yang berharga.
Profile Image for kaia.
11 reviews2 followers
February 23, 2022
rate: 4.25🌟
Novel ke-12 serial bumi, dan seperti buku-buku pendahulunya, selalu diakhiri dengan cliffhanger yang membuat pembaca penasaran.

Buku ini menceritakan latar belakang asal usul Bibi Gill dan perjalanannya setelah bertemu N-ou. Bagian favorit adalah saat ada cerita mengenai masa lalu Gill, yang terbentuk oleh berbagai emosi. 10/10 untuk penceritaan masa lalu Gill.

Rasanya buku ini lebih padat aksi yang dapat terbilang cukup repetitif, tetapi memang dibutuhkan untuk menuju tujuan akhir cerita. Hanya, mungkin akan lebih menyenangkan kalau lebih banyak terdapat interaksi antara Gill, Pak Tua, dan lingkungan di sekitarnya, selain adegan bertarung.

Semakin dekat dengan bab akhir, ceritanya semakin seru dan membuat penasaran. Recommended book! Terutama untuk yang sudah lama tidak membaca serial bumi.

(Dan iya, bab bonus di akhir berhasil membuat tersenyum lebar & sedikit berteriak)
Profile Image for Afiff #bookwormindo.
104 reviews4 followers
August 13, 2022
Sukaaaaaaaaa😍😍😍😍😍 5 bintang pertamaku di 2022, dibanding si putih dan lumpu (yg aku bosan bacanya), buku ini terasa beda bagiku, mengingatkanku pada buku 'Selena' yang juga mendapat 5� dariku.

Cerita di buku ini bikin mood kaya roller coaster, naik turun, bahagia, sedih, marah, dll. Dan baru pertama kali ini aku benci sama villain di serial bumi, kejam banget😭😭 (dan tentunya berplot twist). Yang paling aku suka dari buku ini adalah konsep rantai makanan di danau hitam, keren bgt penulisnya🥺�.

Oh iya, terakhir di bonus, ada penjelasan mengenai my luvvv ILY😭� makasih bgt buat penulisnya, tau aja kalau fansnya banyak😃 (rada maksa tapi gapapa, aku suka😅😅)
Profile Image for Naura Syifa A.I.
7 reviews
March 31, 2022
Di buku ini dikisahkan tentang perjalanan Bibi Gill bersama Pak Tua dan Si Putih untuk mencari cara untuk mengalahkan sosok yg selalu merampas kebahagiaannya.

Masa lalu Bibi Gill juga diceritakan, walaupun gak terlalu detail seperti flashback Selena, ini membuat saya merasa sedikit kecewa. Karena seperti diceritakan secara sekilas saja.

Masa lalu Bibi Gill bisa dibilang menyedihkan, membuat saya nyesek dan hampir menangis. Di samping itu, komunikasi Bibi Gill bersama Pak Tua cukup menghibur, antara Pak Tua yang cerewet dan Bibi Gill yang memiliki kesan dingin.

Untuk endingnya, saya agak bingung mau berkata seperti apa. Karena saya merasa seperti semuanya "clear" dan saya cukup puas untuk itu. Walaupun ada adegan yg menguras air mata:,).

Happy Reading:)
Profile Image for Fita Riyana.
33 reviews3 followers
June 17, 2022
Aku kira cerita nya bakal ngebosenin, terus di awal² chapter juga gaya pertarungan nya kaya biasa aja.

Tapiii kalian wajib banget baca smpe akhir karena bener2 di luar dugaan, dan keren banget emang Karakter Bibi Gili ini.

Ada spoiler buat buku berikut nya juga, ILY kesayangan kita semua hehehe
Happy reading
Profile Image for ☆ chu ☆.
79 reviews17 followers
June 8, 2022
lupa update:'D

seruuuuu bangettt! bibi gill yg kita tau seorang petarung hebat & kuat ternyata menyimpan banyak cerita yg sedih😢 di buku ini alurnya cepet mungkin krn banyak adegan pertarungannya kali ya??? ga sabar buat baca buku selanjutnya😆
Profile Image for Nurhidayah.
2 reviews
April 1, 2025
Di antara semua series, bibi gill adalah karakteryang memiliki kisah hidup yang dark dan menyedihkan
Profile Image for millie.
82 reviews2 followers
February 20, 2022
KEREN BGTT!!! Bibi gill super duper badass!!! tapi sedih bgtt sihh pas tau masa lalunyaa :(( dan karena buku ini aku jadi makin cinta sama bumi series, suka bgtt sama universenyaa, kereeenn. dunia paralel ternyata luas bgt yaa, dan menyimpan banyak misteri di dalamnyaa, jadi makin semangat buat baca buku selanjutnya!
Profile Image for Ikbal  Fakula.
181 reviews2 followers
March 18, 2022
Saat kita terus memikirkan sesuatu, saat beban itu menghimpit, kenangan buruk datang, fisik dan pikiran kita seringkali tidak sinkron. Aku berada di tengah keramaian, tapi pikiranku sepi. Aku berada di sebuah tempat, tapi pikiranku berada di tempat lain. Aku sedang mengobrol bersama orang lain, tapi pikiranku tidak sedang di situ." --p. 542

--------------------------------------------------------------------------------

Saya membaca Bibi Gill langsung setelah membaca Bedebah di Ujung Tanduk. Dan yah, buku ini berhasil sedikit mengobati ending dari buku awal tadi yang agak wew.

Beberapa hal yang garis bawahi di sini adalah, pertama, cerita langsung berlanjut tepat setelah N-Ou dan si Putih terpisah. Tanpa sedikit penjelasan awal atau sejenisnya, dan taulah, saya membaca Si Putih di pertengahan tahun 2020 jadi ketika langsung dihadapkan seperti yang saya bilang tadi, kisah langsung, membuat saya lumayan bingung.

Selain itu, di buku lain, saya merasa humor dari Tere Liye itu lucu, dan kadang bisa membuat saya tertawa lepas, tapi humor di buku ini agak apa ya, garing. Jadi kurang ngena, dan malah langsung saya skip seringnya:d

Tapi terlepas dari dua hal itu, buku ini bagus banget. Super keren. Saya finish bacanya cuma dalam rentang satu hari. Selain karena plot twist-nya yang menyenangkan, saya juga tertarik mengikuti kisah Gill yang wew, wawawawa super kelam.

Tapi,,,,, ketika Tere Liye mengatakan suatu waktu bahwa ini adalah kisah paling kelam dari serial bumi, saya berharap lebih. Dan wew, ga sesuai ekspektasi, tapi respect tetap.

Bonus bab di belakang juga wawawwawa sekali, kalian pasti suka, yg garing cuma adegan terakhir di mana Batozar hendak ke WC, i don't know kalo author hendak melucu atau apa, tapi percayalah, itu garing banget:(

Happy reading:)
4 reviews
May 5, 2022
Seperti judulnya buku ini memang secara garis besar membahas ibu kantin yang ternyata juga salah satu petarung terhebat dunia paralel. Ditemani pak tua dan si kucing, Gill bertualang untuk mencapai "goals" nya. Kesedihan yang dalam memang membuat kita berambisi untuk jadi lebih kuat lagi dan lagi. Mulai hari ini aku ngefans sama Bibi Gill! 🫂
Profile Image for d.
304 reviews3 followers
March 2, 2022
I could say that, Bibi Gill has much more strong story than the previous spin off story, ngga membosankan dan menarik untuk dibaca. Tapi ada beberapa part yang menurut aku pribadi sangat amat tidak perlu dituturkan karena jatuhnya jadi repetitif dan kurang menarik. But still, Bibi Gill’s stories could inspire the reader so much!

Banyak character development terasa disini especially di Pak Tua, seneng banget liat how endearing he is in this book, although with his usual “too much talking� side still on fire, but still, he is much better here!

Sebenernya aku salah banget baca ini terakhir baru Sagaras, karena excitement aku keburu abis karena baca Sagaras duluan! 😬 Liat dari spoiler di bagian belakang bukunya bener-bener bikin penasaran gimana kisah selanjutnya dari series ini! ✋�
Profile Image for It's Finn Fiction.
12 reviews1 follower
December 5, 2024
Sejak pertama kali baca Bumi (buku ke-1) dalam serial Bumi, saya tidak pernah kecewa dengan kisah petualangan seru di dalamnya. Ada saja kejadian unik, menegangkan, menyedihkan bahkan lucu. Pun di buku ke-12 ini, tetap sama serunya. Bahkan semakin bertambah seru—walaupun tidak ada Raib, Seli dan Ali. Diajak bertualang di klan lain bersama Petarung Terhebat dalam dunia Paralel, Bibi Gill. Belajar tentang kesedihan, kehilangan dan menerima.
Profile Image for B.
11 reviews
April 12, 2022
seruu !! disini takjub banget sama kekuatannya gill, tapi juga kasiann [sedih] gak bisa bayangin kalo ada di posisi gill waktu itu, pak tua juga kereen kok ehehe, si putih juga kalo kata ali bad ass
Profile Image for Sita R.
60 reviews
September 24, 2022
Plot twist yang menarik. Tapi sebenernya ceritanya ya tetep gitu2 aja
Profile Image for Desti Rachmadyah.
123 reviews4 followers
March 6, 2022
Buku ini kelanjutan dari kisah Si Putih, yang di buku terakhir terpisah dengan N-ou. Pak Tua, dan Si Putih, akhirnya memutuskan bertualang dengan Bibi Gill, si petualang dari Klan Bulan yang sedang mencari hewan terkuat di Klan Polaris: naga.

Pencarian itu membawa mereka pergi ke Danau Hitam, melewati portal menuju Klan Polaris Minor. Di mana mereka menemukan banyak hewan yang lebih kuat dibanding hewan di Klan Polaris. Dan juga, jawaban dari segala pertanyaan tentang garis kehidupan Gill.

-------

Satu yang bikin mikir saat baca buku ini: Heran, Tere Liye tuh dapat ide baru darimana, sih? Tiap buku, selalu ada aja yang baru. Tempat baru—bentang alam baru, kehidupan dan budaya baru, juga kekuatan baru. Cerita tentang Polaris dan Polaris Minor jelas berbeda dengan cerita di lima klan sebelumnya, karena di Polaris kalian lebih banyak menemukan hewan unik nan purba. Hewan yang di "Klan Bumi" terlihat biasa, bisa menjadi hewan kuat lewat deskripsi Tere Liye di Polaris. Dan, kalau benar-benar mau memperhatikan, deskripsi hewannya pun cukup detail.

How could he even imagine it?

Tapi justru disinilah, kehati-hatian itu harus ada, karena detail di buku satu dan buku lainnya harus diperhatikan supaya nggak mengubah alur cerita atau menciptakan plot hole. Beruntungnya—ini mungkin sesuatu yang kusyukuri sejak mengernyit membaca arc Nebula—karena di sini nggak terikat sama Trio Bumi, jadi nggak ada ketidak sinkronan alur atau detail yang menganggu.

Eh, ada deng yang gak sinkron, di bagian cerita spin-off (hayo tebak apa 🤣).

Salah satu yang disuka dari buku ini, kita nggak terlalu banyak harus menghafal karakter, hanya beberapa tokoh yang disebutkan namanya seiring perannya dalam cerita. Meski ada 5-6 orang yang berperan dalam tiga fase hidup Gill, yang tersebut namanya paling hanya 1-2. Begitupun dengan manusia-manusia di Klan Polaris Minor, yang tersebut hanya beberapa.

Nggak sukanya, buku ini menyadarkanku kalau ... mataku semakin gampang teriritasi sama saltik 🥲 Agak terganggu sama beberapa huruf kapital di kata sambung dan selepas kutip penutup, gak cuma 1-2. Dan, entah kenapa ini masih menganggu bahkan selewat hlm 200.

Bagian paling menyebalkannya?
Oh, tentu ada, di salah satu dari 3 fase hidup Bibi Gill. Padahal, udah bisa nebak 3 fase itu apa aja, dan udah bisa nebak fase terakhir itu apa. Udah belajar dari kisahnya Ray (Rembulan Tenggelam di Wajahmu), Ayah Dam (Ayahku Bukan Pembohong), Sri (Tentang Kamu), bahkan Tazk (Selena, Nebula). Tapi teteeep aja baper pas baca.

How could 🥲

Bagi yang udah mulai bosen sama Seri Bumi (yang nggak ada kelar-kelarnya ini—halo, udah buku ke-12, nih. Siapa yang gak bosen?) buku ini bisa jadi selingan, spin-off dari cerita-cerita Raib, Ali, Seli. Lewat cerita ini kita mengenal lagi tentang sosok terkuat di dunia paralel, dan teknik-teknik yang, mungkin akan menjadi kunci di buku-buku selanjutnya.

-------

Satu pertanyaan buat Bang Tere: ada apa dengan kata rebah rempah yang balik lagi ke rebah-jimpah? 😅
9 reviews
March 24, 2022
Dari semua serial Bumi, buku ini yang paling tragis dan memilukan. Dari buku-buku sebelumnya, kita tahu bahwa Bibi Gill mungkin adalah petarung paling kuat yang ada di dunia paralel. Si Tanpa Mahkota hanya anak kecil dihadapannya. Batozar, Tamus, dan Selena adalah murid-muridnya yang bahkan tidak bisa mencapai separuh saja kekuatannya. Dia mewarisi kekuatan paling langka di Dunia Paralel, Teknik Es. Teknik yang bahkan bisa menghabisi satu kota dalam semalam. Kekuatan luar biasa sekaligus juga sebuah kutukan.

Jika Raib, Ali, dan Seli punya banyak orang yang membantu mereka tumbuh dan mengembangkan kekuatan, Bibi Gill tidak. Dia justru belajar semuanya sendirian sejak usianya 9 tahun. Tidak hanya melatih kekuatannya, Dia juga belajar bertahan hidup sendirian. Dia berhasil menemukan banyak jawaban atas pertanyaannya sendiri. Dia pandai menyamar, memperhatikan perilaku penduduk setempat, mencari jejak sekecil apapun. Dia lah Pengintai pertama di Dunia Paralel.

Tetapi kita juga tahu bahwa dibalik kekuatan yang sangat luar biasa itu, tersimpan banyak cerita kelam yang amat memedihkan.

"Bahkan aku tidak membagikannya ke keheningan malam", kata Bibi Gill tentang betapa gelap hidupnya.

Dibalik samaran abadi yang dikenakannya, terdapat 3 goresan (sekarang 4) masa lalu memedihkan dalam bola matanya. Makhluk Malam itu menghabisi semua yang dimilikinya. Keluarga masa kecilnya, teman-teman terbaiknya, juga suami dan anak-anaknya. Tak ada yang tersisa darinya selain kesedihan mendalam.

Hidup Bibi Gill berubah menjadi banyak petualangan. Perjalanan mencari kekuatan terbesar untuk melawan Makhluk Malam.
---

Aku senang sekali ketika Si Putih diselamatkan Bibi Gill setelah terpisah dari Nou. Aku juga tambah senang Bibi Gill memutuskan membawa Si Putih beserta Pak Tua dalam perjalanannya. Itu tak hanya baik bagi mereka, tapi juga baik bagi Bibi Gill. Aku senang ia akhirnya punya teman perjalanan.

"Itu keliru, Pak Tua. Aku tidak sendirian selama bertahun-tahun. Aku tujuh ratus tahun lebih sendirian dalam perjalanan. Nyaris sepanjang hidupku",

Sejak ditemani Pak Tua dan Si Putih, Gill lebih sering tersenyum. Bahkan tertawa riang. Gurat di bola matanya tidak hanya berisi kesedihan, tetapi juga tekad yang sangat kuat. Sudah lama sekali Bibi Gill tidak seperti itu. Sudah ratusan tahun dia tidak benar-benar 'ada', tubuhnya disana namun pikirannya mengembara. Si Putih dan Pak Tua, membawa kebahagian kecil bagi Bibi Gill.

Tetapi lagi-lagi itu perjalanan yang berakhir tragis. Makhluk Malam itu menghabisi Pak Tua. Si Putih mengorbankan kekuatan terakhirnya untuk memberikan jawaban dari satu-satunya pertanyaan tidak terjawab dalam hidup Bibi Gill : Makhluk Malam itu adalah dirinya sendiri.
Profile Image for Vinda Zahro.
112 reviews2 followers
October 22, 2022
*_Menceritakan kejadian menyakitkan kepada orang lain, misalnya, itu bisa membagi beban di pundak. Kamu mungkin lebih suka menyimpannya sendiri. Menyesal semua cerita itu di memori kepalamu. Tapi tidak ada salahnya diceritakan._*

-- Tere Liye

Dari awal baca Blurb buku ini sudah membayangkan, bahwa cerita kali ini akan lebih banyak _melow_ nya. Namun siapa sangka, saat sudah dibaca, benar-benar membuat hati tersayat pilu nan syahdu.

Ini tentang Bibi Gill, seorang penjaga kantin sekaligus guru di Akademi Bayangan Tingkat Tinggi ( ABTT ), yang ternyata hanya samaran abadi. Sejatinya, ia adalah petarung terhebat se-dunia paralel, bahkan jika harus bertempur dengan seluruh pasukan terbaik sedunia paralel pun, tak ada yang mampu mengalahkannya.

Tapi kenapa harus menyamar menjadi seorang penjaga kantin? Kisah itu dimulai dari perjalanannya mencari seekor induk naga, hewan terkuat di Klan Polaris. Hingga pertemuannya dengan Pak Tua, dan juga Si Putih, tanpa N-ou.

Berbicara tentang Pak Tua, suka sekali karakternya. Dengan kekuatannya yang unik, ia mampu menarik lawan bicaranya untuk sukarela bercerita tanpa jeda. Dari sinilah, kisah menyakitkan yang beratus-ratus tahun disimpan sendirian oleh Bibi Gill, kemudian diluluh lantakkan.

Kisah sedari kecilnya, bagaimana ia lahir dengan membawa DNA kekuatan terhebat, sekaligus menjadi boomerang terburuk dalam hidupnya. Betapa tidak, sekali digunakan, kekuatan itu bisa memanggil kegelapan, yang menjadi maut bagi orang-orang tercintanya. Keluarga, sahabat, suami dan anak-anaknya.

Sepanjang hidup ia gunakan untuk mendapatkan bekal membalaskan dendam. Namun tak pernah ada yang tahu, hingga suatu hari, Pak Tua-lah yang menyadari, siapa 'monster' yang sesungguhnya Bibi Gill cari dan ingin ia hempaskan selama ini.

Aaah ~ suka sekali perjalanan yang diceritakan dalam buku Bibi Gill ini. Banyak pesan yang didapatkan melalui ucapan ataupun sikap dari para tokoh di dalamnya.

Selalu, khas Tere Liye, sindiran sarkas tapi membenarkan menjadi santapan gurih yang bikin diri tersadar akan hal tersebut juga.

Paling pentingnya lagi, dapat spoiler next project yang berjudul *ILY* , masih ingat bukan ? Anak dari Ilo dan Vey dari Klan Bulan yang meninggal saat bertaruh memperebutkan bunga matahari mekar? Tetiba saja, dikabarkan ia masih hidup ! Wow, gempaarr ! Sudah tak sabar membaca lanjutannya ~

Hahaha. Selamat, Tere Liye !
Anda memaksa pembaca serial Bumi tak berhenti penasaran lagi dan lagi.
Profile Image for Kimchissi.
17 reviews
March 4, 2023
AKHIRNYA BISA SELESAIIIN BUKU INI JUGAAA!! I REALLY LOVEE THIS BOOK�

BUKU INI BAKAL JADI BUKU BUMISER FAVORIT AKU SETELAH BULAN😻 PLUS BIBI GILL JDI KARAKTER FAVORIT KU SETELAH TRIO KUCEL (RaSeLi) 😼


Buku ini tu nyeritain latar belakang dan asal asul Bibi Gill dan kelanjutan petualangan Bibi Gill bersama Pak Tua & Si Putih di Klan Polaris Minor buat mencari sarang Naga dgn tujuan ngalahin 'monster' yg selalu meneror kehidupan Bibi Gill...... *monster ini bukan seperti yang kalian pikirkan loh.

Dari pertama kali muncul di buku Selena karakter Bibi Gill udah bikin aku penasaran bgt, soalnya dia misterius (beliau ini pintar nyamar) dan katanya dia adalah salah satu petarung terkuat dunia paralel. Dan aslii Bibi Gill emng OP paraahhh dan sekeren itu!!

Aku awalnya ngira karakter Bibi Gill itu orang yang serius, tegas, kalem, dingin, misterius, punya insting yg tajem, agak savage juga. Tapi ternyata semua sifat sifat itu bukan sifat dia yg sebenarnya, itu cuma buat nutupin masa lalu & kesedihan dia.

Disini juga nyeritain tentang kehidupan penduduk Klan Polaris Minor. Penduduk sana punya kebiasaan unik, mereka klo manggil nama org pake gelar segambreng. Penduduk klan ini banyak yg masih punya kekuatan buat bonding sama hewan dgn tujuan buat membantu pekerjaan manusia gak kyk Klan Polaris hanya org org tertentu yg punya kekuatan buat bisa bonding sama hewan. Disini juga agak dibikin penasaran sama siapa org yg dulunya pernah bonding sama Si Putih buat melindungi klan ini dari ancaman 'Kegelapan'. Dan asal usul si Putih yg masih kurang jelas siapa yg berkelana ke berbagai klan sama dia?

Pas baca buku ini rasanya nano-nano ada lucu, sedih, kocak, gemes, terharu. ngakak gara-gara tingkah Pak Tua, Si Putih sama robot H3LO tapi juga sedih kalau denger masa lalu kelam Bibi Gill dan selalu berhasil bikin aku nangis :) Narasi antara Pak Tua, Si Putih, robot H3LO & Bibi Gill itu kocak dan gemes.


Disini penggambaran kehidupan di Klan Polaris Minor nya digambarkan secara detail, jdi berasa ikut masuk kesana. Terus disini scene pertarungan nya banyakkk & epic sih. Endingnya cukup menjawab beberapa pertanyaan ku + memuaskan bikin sedih + terharu lgi lgi perpisahan... juga ada plot twist yg bikin nganga😦dan juga bikin overthinking. Pesan moral nya dapet sih buatku. Selama baca aku ikut dibawa tegang, sedih, ngakak, terharu.

Scene favorit ku disini pas di Danau Hitam pas penjelasan rantai makanan beuh, trs yg Bibi Gill by one sama kalajengking & naga ituuu keren abiezz! Dan pas scene flashback masa lalu Bibi Gill.

Tapi menurut ku, disini banyak adegan berulang yang bikin bosen, terutama pas scene bertarung.

But Overall buku ini buku ter waw dari buku" Bumser yg lain! Dan termasuk spin off favorit ku🤩 *sejauh ini.Tapi masih ada yg bikin aku bertanya-tanya tentang, siapa yg pernah bonding sama Si Putih sebelum N-Ou? terus kenapa kekuatan langka itu terkutuk?
This entire review has been hidden because of spoilers.
Profile Image for Hanifah .
111 reviews5 followers
June 12, 2022
Huaaaaa, Bibi Gill penjaga kantin ternyata super super badas. Masa lalu yang kelam membuat Bibi Gill mencari jawaban atas pertanyaan "dimana moster yang selama ini merenggut kebahagiaan dalam hidupnya ?" selama 800 tahun lamanya mencari jejak moster mengerikan itu. Jawabannya diluar dugaan ternyata ternyata.

Petualangan Bibi Gill yang ditemani Pak Tua dan si putih (kucing yang terpisah dari pemilik bounding N-ou) suasana lebih riuh dengan celotehan Pak Tua yang sering bertanya masa lalu Bibi Gill. Dan dan dan Pak Tua lah yang menyadari atas jawaban pertanyaan Bibi Gill. Kemampuan Pak Tua tidak bisa diragukan meskipun tidak memiliki kemampuan bertarung tapi ada kelebihan lain.

Biasanya sebelum baca isinya sering liat detail dari cover. Karavan, dua matahari, Moster misterius, gunung es, pusat menara, pemukiman warga. Yap ternyata setelah baca ceritanya jadi tau makna masing masing gambar.


Pak Tua "itu bukan salahmu. Bahkan sebenarnya, kamu seharusnya malah berterima kasih, alih-alih menyesal. Semua memang berakhir menyakitkan, tapi sejatinya, hei kamu pernah mengalami nya. Kau pernah memiliki sahabat. Kenangan-kenangan terbaik bersama mereka. Ketahuilah persahabatan apapun pasti bubar, Nona Gill. Oleh waktu. Pasti kalah. Salah satu tentu akan meninggal... Tapi saat itu terjadi n, kita bisa fokus mengenang yang baik. Wahai, hal yang menyedihkan itu bukan saat yang berakhir, melainkan dulu kita punya kesempatan, tapi tidak mau mengambilnya karena takut berakhir sedih. Kamu telah melewatinya, menghabiskan tahun-tahun gemilang, petualangan hebat, itu spesial sekali." hal 225

"... Saat kita terus memikirkan sesuatu, saat beban itu mengimpit, kenangan buruk datang, fisik dan pikiran kita sering kali tidak sinkron. Aku berada di tengah keramaian, tapi pikiranku sepi. Aku berada di sebuah tempat, tapi pikiranku ada ditempat lain. Aku sedang mengobrol bersama orang lain, tapi pikiranku tidak sedang disitu." hal 282
Profile Image for merrily, welcome!.
16 reviews
November 28, 2022
super duper such a fun read! i enjoyed reading it alot, that i even had to continue reading it in the car 🤣

bibi gill menceritakan tentang petualangan seru, cuman tanpa kehadiran N-ou (jujur disini sedih T_T) awalannya tentang perjalanan mencari kekuatan hewan terbesar se klan polaris, Naga! jadi mereka melanjutkan perjalanan ke klan polaris minor *versi purbanya klan polaris. disana dia harus berjuang mati-matian (alay, org gill bisa segala) buat ngalahin beragam macam hewan purba yang muncul saat fase 2 bulan merekah. yang kemudian disambi oleh sesekali kita pembaca dijamu oleh cerita masa lalu gill yang kelam, sepekat klan polaris minor. sediiihh betull masa lalu bibi gill :( tiga guratan kesedihan yang disebut Pak Tua ternyata bener. kehilangan keluarga, sahabat, bahkan kekasih. dan plot twistnya, dia pembunuhnya *tanpa disadari.

endingnya jujurrr aku suka bgtt bgtzzz. soalnya dijelasin tentang asal-usul si putih. jadiii, saat pertempuran menghadapi si monster, saat rasanya tidak ada lagi harapan. si putih muncul! mengaktifkan kekuatan super duper kerennya, menyelamatkan gill dan pak tua di waktu yang tepat. tapi, karena mengerahkan tenaganyaa, si putih lahir kembali, jadi bayi kucing seukuran telapak tangan manusia.
kalian pasti familiar kan sama istilah "Pemilik Keturunan Murni" nah, pas raib berulang tahun ke-9, gill diam-diam memasukkan si putih di kotak hadiah dari tamus. kalau si hitam hanyalah mata-mata suruhan tamus, maka si putih adalah penyelamat. siapa sangka, si putih yang kerjaannya ngeong-ngeong, nungguin raib pulang sekolah ternyata pernah terlibat di petualangan hebat. bahkan sampai melindungi satu perkampungan. si putih mungkin di klan rendahan kita disebut menggemaskan, tapi nun jauh di seberang sana, sebuah gelar megah "Vapa, Sang Pelindung".
This entire review has been hidden because of spoilers.
Profile Image for Azfa.
265 reviews2 followers
January 22, 2023
#ٱ𳾲Իܻܰ📚

📙 Bibi Gill
✍️ Tere Liye
🖨� PT. Sabak Grip Nusantara
� 2022
📑 358 hlm

~~~
Novel ini adalah kelanjutan dari novel 'Si Putih' #SeriesBumi di mana Pak Tua dan Si Putih (Meong) diselamatkan oleh Bibi Gill, lantas mereka akhirnya menjalani petualangan bersama dalam misi Bibi Gill yang sedang mencari Naga. #bukanbuahnaga ya 😅

Bibi Gill adalah seorang petarung terbaik, seorang dosen di Kampus ABTT matkul "Malam dan Misterinya", ia sangat pintar melakukan penyamaran, namun oleh si Pak Tua, samaran itu mudah diketahui dengan hanya melihat bola mata Bibi Gill. Melalui perjalanan pencarian Naga, rahasia masa lalu Bibi Gill akhirnya terkuak. Siapa sangka wanita tangguh itu telah melewati kehilangan yang amat menyakitkan, dan tengah berjuang melawan monster penguasa kegelapan.
~~~

Setelah sekian lama, akhirnya kerinduan pada kisah petualangan di dunia paralel terobati. Meski masih bukan kisah perjalanan Ali, Raib, dan Seli, aku sangat menikmati novel ini. Perjalanan Bibi Gill pun kali ini penuh pertarungan, menegangkan, sekaligus menyesakkan.

Bersyukur ada sosok Pak Tua, Meong, ditambah H3L0 yang menghibur. Sungguh aku tak menyangka dugaanku benar terkait apa yang dialami Bibi Gill meski awalnya berpikir g'mungkin Bang Tere bikin begitu, tapi wah ternyata beneran. Mengerikan, tapi aku suka kejutan yang berhasil kutebak ini.

Kisah Bibi Gill kali ini pun menyematkan pesan, bahwa sesakit-sakitnya suatu perpisahan dan alasan yang membuatnya terjadi, tetaplah ingat momen kebersamaan dan kebahagiaan pernah dilalui bersama dengan orang yang telah pergi selamanya. Berhenti mengutuk diri atas apa yang telah berlalu, fokus saja perbaiki dan hadir pada saat ini. 💚🌻

#jejak_sibuku
This entire review has been hidden because of spoilers.
Profile Image for ileftmybookshere.
197 reviews74 followers
March 23, 2022
"Menceritakan kejadian menyakitkan kepada orang lain, misalnya, itu bisa membagi beban di pundak" - Pak Tua (hlm. 42)

Akhirnya aku bisa mulai baca salah satu buku terbaru dari serial Bumi nya Tere Liye!! Bibi Gill ini buku ke-12 dari serial ini dan lanjutan dari Si Putih. Eitss ga cuma lanjutan Si Putih, di sini diceritain juga sejarah hidup Bibi Gill yang penuh suka dan duka terus dijelasin juga kenapa si Putih bisa berakhir di tangan Raib.

Yang jelas di buku ini, Pak Tua bertualang bersama Bibi Gill dan Putih. Tanpa N-ou. (Ada ceritanya di buku Si Putih kenapa si N-ou nggak ikut lagi). Petualangan mereka ini tujuannya mencari si Naga, hewan terkuat di klan Polaris. Perjalanan mereka tentunya lewatin sebuah portal dan berakhir di klan baru yang penduduknya unik dan lucu.

Selama bertualang, Bibi Gill membagikan kisahnya kepada Pak Tua. Dari masa kecilnya hingga akhirnya ia berakhir menjadi dosen di ABTT sekaligus jadi penjaga kantin (ini bisa dibaca di buku Selena). Banyak pelajaran yang bisa diambil dari petualangan Pak Tua dan Bibi Gill dan cukup relate buat kita nih, karena dalam kehidupan ini kita juga berperang sama 'monster', mungkin bisa jadi itu masalah atau hambatan dan dalam menyelesaikannya, kita tentunya berkorban entah itu perasaan, waktu, biaya, atau pikiran.

Bibi Gill ini jadi Top 3 favoritku dari serial Bumi setelah Bulan dan Si Putih. Seru banget apalagi plot twist nya itu gak disangka-sangka, tercengang banget!! Btw, ada bab bonus juga lho di buku ini yang bakalan nyambung ke ILY dan Aldebaran. Bab bonusnya bikin makin penasaran, kalau bang Tere Liye baca review ini..please dipercepat rilisnya ILY dan Aldebaran hehehe🤣
Profile Image for Anggun Salma Fauziah.
20 reviews
November 9, 2022
3,5/5�

Bagus, cuman sedikit membosankan di part Gill bertarung sama hewan-hewan raksasa aneh. Rasanya cuma gitu-gitu aja, kurang memacu adrenalin. Ekspektasi aku cerita tentang masa lalu Gill bakalan lebih mendalam. Coba aja kalau kisah dia saat bareng temen-temennya di Akademi dan saat Gill bareng sama suaminya dibahas lebih panjang dan tidak terburu-buru, pasti buku ini akan lebih ngasih kesan bagi para pembacanya. Pasti saat Gill kehilangan orang yang dia sayangi, rasanya lebih membekas.

Tapi aku sangat suka endingnya, saat akhirnya paham bahwa siapa sebenarnya monster yang selama 800 tahun ini dia kejar.... man, i did not expect that twist at all. Plot twist nya sama sekali ga ketebak dan mind blowing... Buku ini sedikit lagi akan jadi salah satu buku favorit aku di Serial Bumi ini, akan tetapi sedikit kecewa karena cerita tentang masa lalunya Gill terkesan terburu-buru. Bisa dikatakan buku ini bagus karena ketolong endingnya yang keren dan awalannya yang juga bagus. Dipertengahan sedikit boring. So far, buku fav aku dari serial ini masih dipegang Selena, Nebula, dan Bulan sih.

*note : gak tahu karena memang plot hole atau akunya yang kurang fokus saat baca. tapi saat di menara, setelah Gill membantai distrik malam dan misterinya itu kalau gak salah tetua distrik itu masih hidup karena berlindung di menara kan ya? berarti bukannya seharusnya tetua itu tau kalau Gill sebenernya berkepribadian ganda? kenapa tetua itu (lupa namanya) gak bilang aja ke Gill kalau "Gill sebenarnya monster itu adalah kamu sendiri" dari awal? atau memang setelah kejadian itu tetua itu ikut mati juga? gatau deh lupa.
This entire review has been hidden because of spoilers.
Profile Image for Meta Morfillah.
546 reviews23 followers
August 27, 2023
Judul: Bibi Gill
Penulis: @tereliyewriter
Penerbit: Sabak Grip Nusantara
Dimensi: 358 hlm, 20 cm
ISBN: 9786239726249

#Buku ke-12 dari serial BUMI. Membuka kisah langsung, kelanjutan dari buku SI PUTIH. Asal-usul Bibi Gill dan rahasia hidupnya yang terjawab berkat Si Putih. Meski harus mengorbankan kembali teman seperjalanannya, Pak Tua, setelah 3 kali kehilangan hebat (keluarga, sahabat, suami dan anak).

Dari sini, kelak kita akan tahu mengapa Bibi Gill tidak pamer kekuatannya yang hebat. Sebab ia terus fokus menempa diri dan menahan monster dalam hidupnya agar tidak lagi kehilangan hal penting. Diakhiri dengan episode bonus tentang Batozar yang menemukan fakta menarik mengenai Ily. Tentu saja, bersambung ke #novel berikutnya ILY dan ALDEBARAN, tak lupa spin off PROXIMA CENTAURI 1.

Mudah tertebak alurnya, namun tetap menarik bagi saya. Meski memang pangsa pasarnya remaja. Tapi seru sekali membayangkan adegan pertarungan dan keunikan klan beserta distrik di dalamnya.

Saya apresiasi 4 dari 5 bintang.

"Melatih fokus, konsentrasi itu berarti melatih untuk memahami mesin itu sendiri (baca: tubuh manusia). Bercermin ke diri sendiri. Itu jauh lebih sulit dibanding latihan fisik. Itu membutuhkan proses panjang, hingga seorang petarung bisa memahami tubuhnya dengan baik. Bahkan termasuk untuk seorang pemilik Keturunan Murni sekalipun, tetap butuh waktu." (H 157)

Meta morfillah

#1hari1tulisan #reviewbuku #resensibuku #bacabuku #tereliye #bibigill
Profile Image for Nanadhoi.
438 reviews45 followers
January 22, 2023
Ingat bahagia la sikit baca pasal Bibi Gill ni, ingat tiada lagi air mata gugur keluar (sebab awal-awal asyik gelak je lagi-lagi bila Pak Tua panggil Si Putih as Buntut Panjang XD).

Rupanya sedih jugak ye kat hujung-hujung cerita. Aku memang syak memula yang Bibi Gill ni sesuatu sangat, macam memang rasa yang dia adalah punca kematian orang lain. Lagi-lagi bila part dia dan kawan dia berpetualang and semua kawan dia mati dekat kapal. Aku start terfikir sebab semua yang mati sebab dibekukan. So macam syak Bibi Gill la puncanya. Lagi-lagi bila dia dah berkeluarga and dia dah tak gunakan kuasa apa-apa, tapi benda tu muncul jugak. Suami dia siap tanya dia sebab tak nampak apa-apa. So aku memang dah syak kuasa jahat tu dari dia.


Dan penghujung cerita ada jawapannya. Kesian Pak Tua mati TT. Dah la tak move on lagi on part Si Putih terpisah dengan Nou tu. Sekarang kena hadap fakta yang Pak Tua mati TT. Nasib baik Si Putih tak mati tapi sort of dilahirkan semula macam tu. Kalau tak, dua kali ganda sedih TT.


Dan sekarang aku tertanya-tanya, sebab sebelum ni time Si Putih berubat dengan tabib, dia cakap kalau Si Putih ni boleh berubah jahat kalau bond dengan tuan yang tak berapa baik hati dia. Aku harap tak jadi la kemungkinan yang tu memandangkan Si Putih sekarang dalam jagaan Raib.


Fuh. Please la takde kisah sedih lagi lepas ni. Penat la nak nangis XD
This entire review has been hidden because of spoilers.
Profile Image for Khonsa Kholila.
34 reviews
June 6, 2023
Novel yang pemerannya bukan trio Raib Seli Ali, tapi potongan2 ceritanya saling melengkapi sama cerita lain, beberapa pertanyaan juga terjawab di novel ini

Yang paling seru dari novel ini adalah plot twistnya yang cukup mengejutkan, karna kalo baca novel-novel sebelumnya, jenis plot twistnya ngga kaya di cerita ini.

Aku baca versi yang unedited, jadi aku ngga punya perbandingan sama novel aslinya. Yang jelas, baca unedited version ngga bikin bingung, salah ketiknya pun ngga terlalu ganggu, cumaa ada 1 kata yang aku ga paham artinya yaitu 'klik'. Entah aku kelewat bacanya atau emang aku yang ga paham. Apakah langkah, meter, atau kilometer? Yang jelas 'klik' itu kaitannya sama satuan jarak.

Di novel ini kisah kehilangannya paling banyak dibanding novel lain, ngga heran kalo akhirnya Bibi Gill jadi petarung terhebat, karna salah satunya, Bibi Gill belajar dari pengalaman pahit masa lalunya dan punya motivasi kuat buat mengalahkan monster jahat.

Dari kisah Bibi Gill, kita juga belajar kalo ternyata penting buat belajar gimana menerima kehilangan, meskipun jelas susah. Kehilangan orang yang kita sayangi emang pasti menyakitkan, tapi kita bisa memilih. Dibanding sedih berkepanjangan, kita bisa milih buat mengingat kenangan indah sama orang yang kita sayang. Dengan cara ini kita bisa lebih mudah menerima kehilangan yang kita alamin.
Displaying 1 - 30 of 205 reviews

Can't find what you're looking for?

Get help and learn more about the design.