ŷ

Hirai's Reviews > Yamihara

Yamihara by Mizuki Tsujimura
Rate this book
Clear rating

by
177242149
's review

really liked it

“Dia akan membawamu dalam kegelapan.�
Kisah yang menarik dengan tokoh seorang murid pindahan yang dianggap aneh oleh teman-teman lainnya. Pembaca akan mendapatkan sentuhan cerita horor supranatural yang mampu membuat kita merasakan kengeriannya. Apalagi latar yang digunakan adalah kehidupan sehari-hari mulai dari lingkungan sekolah, rumah dan kerja.
Bukan buku yang menonjolkan sisi sosok dengan wajah maupun perawakan mengerikan namun lebih ke sifat dan tujuannya. Ditambah gaya penulisan penulis yang naratif mampu menggiring pembaca untuk tenggelam lebih jauh pada cerita kelam yang disajikan. Pengembangan tokohnya sangat menarik dan saling menyambung dari beberapa sub bab di dalamnya.
Yamihara berhasil menggambarkan kegelapan hati manusia yang berpusat pada sebuah keluarga. Yang hilang akan diganti dan diajak masuk ke dalam kegelapan. Pengungkapan kebenarannya memang perlahan namun pasti dan justru membuat kita puas di akhir ceritanya. Buku ini mengajarkan kita untuk bisa melihat manusia tidak hanya sekilas saja dan juga memahami maksud terselubung dari seseorang.
Tanpa kita sadari kegelapan memang selalu ada di sekitar kita tinggal bagaimana cara kita untuk menerima atau menolaknya. Sekali kita mengajaknya masuk maka kita akan tenggelam bersamanya.

flag

Sign into ŷ to see if any of your friends have read Yamihara.
Sign In »

Reading Progress

March 14, 2025 – Started Reading
March 15, 2025 – Finished Reading
March 16, 2025 – Shelved

No comments have been added yet.